Di Dunia Dewasa kita perlu banyak Motivasi atau mati tenggelam

 


Seperti kata Zig Ziglar

“Orang bilang motivasi tidak akan bertahan lama. Begitu juga dengan mandi, karenanya kami menyarankan Anda melakukannya setiap hari.”

Ya, Kita butuh motivasi setiap hari terutama di dunia realita orang Dewasa agar tetap waras.

Ketika tagihan listrik, pulsa, Internet, bayaran anak sekolah, scincare Istri meraung-raung.

Hingga Cicilan motor, rumah dan cicilan bayaran bank menjerat-jerat 

Mungkin hal-hal berikut di bawah ini kecil bagi orang lain Tapi mungkin ini menjadi suatu motivasi yang penting bagi Anda.

Seperti Makan mie ayam pak Ajo yang murah namun begitu menggoda.

Bisa Sholat tepat waktu dengan tenang, Mengadu semua keluhan-keluhan kenapa tidak kaya-kaya ya Allah.

Bisa jalan-jalan sore di desa dengan pemandangan gunung-gunung berkabut dan Sawah-sawah hijau sejuk di mata.

Bisa Internetan dengan lancar berselancar sosmed. Bergabung dengan warga sosmed 

Bisa nonton film streaming tanpa perlu ke bioskop dengan kopi dan cemilan 

Bisa Tidur dengan nyenyak walaupun sebentar.

Masih hidup dekat Orang tua.

Walaupun semuanya hanya bisa dikerjakan setelah Kerja Kerja Kerja Kerja!

Jadi Tetap cari hal-hal yang akan menjadi motivasi untuk tetap hidup

Baca juga Tipe Para Pencari Resiko, Hidup Sukses atau Gagal Sekalian


Komentar

Postingan Populer